Rabu, 30 Oktober 2013

Mencintai, Kapan Saatnya?


Rasa yang hadir di tengah-tengah pertemuan antar manusia, 
Allah telah titipkan anugerah untuk dapat mengagumi satu sama lain.

Besar harapan yang ada untuk saling memiliki dan harapan kondisi yang sesuai impian.

Tanpa kita sadari, kita memiliki banyak mimpi... 
Angan-angan untuk menjadikan dia yang kita harapkan menjadi apa yang kita fikirkan untuk seiring sejalan.

Kita berharap lebih...

Untuk juga dicintai setara dengan besarnya perasaan yang kita miliki padanya

Untuk dirindukanya sesering kita merindukannya

Untuk diberi kesabaran dalam menghadapi kita sebagaimana sabarnya kita menghadapinya

Namun pada saat apa yang terjadi tidak sesuai dengan harapan kita
Hanya rasa kecewa lah yang akhirnya tinggal di sana..



Maka itu,
Mencintai seseorang ternyata bukan seberapa besar harapan kita padanya.


Bukan dengan membandingkan sikapnya pada kita apakah senilai dengan sikap kita padanya 

Atau apakah kasih sayang ia sebaik kasih sayang kita padanya


Tapi mencintai itu memberi keikhlasan padanya...

That's why,
Allah knows everything...
Right time, right person...



Saat kita siap diberi pasangan oleh Allah, bukanlah saat kita berharap untuk diberi saja...
Namun itulah saat dimana Allah percaya bahwa kita siap memberi...





-With Love-
RIY







Jumat, 25 Oktober 2013

Sepertiga Malam Terakhir

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam senantiasa memperbanyak do’a dalam shalatnya dan juga dalam Tahajjudnya, karena pada waktu-waktu tersebut kemungkinan besar dikabulkannya do’a.

Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
’Sesungguhnya di malam hari terdapat suatu waktu, yang apabila seorang muslim memohon kepada Allah kebaikan dunia dan akhirat bertepatan dengan waktu itu, Allah pasti mengabulkannya dan waktu itu ada di setiap malam.’”

                                                                         ¤¤¤¤¤

Yaa Allah... Yaa Rabb...

Jauhkan hatiku dari segala pujian yang membuatku lupa akan kecilnya diriku

Sesungguhnya Engkau Yang Maha Mengetahui kekuranganku...

Lindungi hamba dari segala penyakit hati yang menghanyutkan hamba dalam nikmatnya duniaMu...

Beri hamba perisaiMu ya Rabb...

Untuk menyelamatkan diri dari segala kelemahan diri..

Tuntun hamba menuju ridhoMu...

Amin Yaa Robbal Alamin


-With Love-
  RIY

Kamis, 24 Oktober 2013

Fighter or Quitter?


If one day,
You notice that
We haven't talked in a while
And I let it..
That's not because I don't care anymore 
But, you pushed me away

Our life is our journey with God
Things will get difficult sometimes
But in the end
Everything will be ok

What comes easy, won't always last
What will last, won't always come easy

This is a meaningful process 
In order to be successful
That we have to be a fighter not a quitter.


-With Love-
  RIY

Rabu, 23 Oktober 2013

You, Guardian Angel 'Used-to-be'


From a quite moment
When everything looks  empty
In a strange place
Loneliness covered mind and heart

It was began…

Passed day to day in a lack-of-spirit
Far from the space where we call it ‘home’

Feels the foot are in the different place each side
Likes the right feet has been step forward but the left one is left behind...

Feels the brain is separated
The right and the left had its own thought  each other…

Disconnect line

Suddenly,

Everything changed when God sent a guardian angel

YOU

An angel with no wings
But helped to fly to the upper sky...

An angel with no light
But helped to bright the dark sight to walk the life clearly...

One thing that the guardian angel should to know
Something unrealized,

You were blessed by God…
You did not created a new space to this empty heart but you made a new life
You did not make a house to this lack-of-housing mind but you made a world

You are so powerful
You changed everything

Like air
Like sunshine
Like moonlight
Like fire
Like water

Like every need in life

You've got me effortlessly 
Now, I just don't have any idea how to have my self defense
Getting no idea to leave 'em all behind
When I see my hopes up
And 
Watch 'em fall everytime
Seems every colors turn to grey
It is not an easy thing to see 'em slowly fade away

I might find a shelter of my soul someday
I don't wanna let my happiness depends on something I may lose...



-With Love-
RIY






Jumat, 18 Oktober 2013

The Ones Who Worth Your Life


In life...

You will realize there will be always a role
For everyone you've met
Some will test you
Some will use you
Some will love you
Some will hurt you
Some will teach you

But
The ones who are trully important are
The ones who bring out the best in you
The are great people
who remind you why it's worth
why you should have your freedom and happiness in your life

Have a good day...^_^


-With Love-
  RIY



Kamis, 17 Oktober 2013

Menjagamu Seperti Aku Menggenggam Pasir

Aku menjagamu seperti aku menggenggam pasir di tanganku....

Aku hanya berhati - hati menjaganya...

Aku berjanji untuk tidak menggenggam dengan terlalu erat tapi memastikan tak ada sebutir pasir pun yang akan terjatuh...

Aku berusaha memberi ruang untukmu bernafas... bergerak... dan merasakan apa itu kebebasan...


Aku tidak inginkan kamu merindukan nyaman...

Karena setiap kali kamu berada di sampingku adalah apa yang akan selalu kamu sebut itulah nyaman ...


Tidak pernah sedikitpun niatku untuk menggenggapmu terlalu erat..

Karena semakin erat kugenggam, pasir pun tidak akan aman terjaga, namun tumpah dan jatuh melalui ruang jari jemariku...

Aku tak ingin kamu mencari celah untuk menjauh dariku...

Yang aku harapkan adalah kamu mendapat tempat terbaik di sini,

di sampingku...




-With Love-
   RIY


Rabu, 16 Oktober 2013

Pesan Untuk Sang Calon Juara

Saat kita berangan – angan untuk meraih suatu hal dan menjalani prosesnya dengan berbagai  ujian adalah bukti bahwa Allah selalu mempercayai kita untuk selalu kuat menghadapinya...

Karena apa yang terjadi  pasti Allah titipkan hikmah di balik segala ujian tersebut dan ujian yang diberi tidak akan melebihi batas kemampuan kita.

Di saat ini adalah masa – masa di mana kita sadar bahwa kita hidup di dunia nyata, bukan dunia dongeng…

Hidup yang tidak selalu sesuai dengan harapan… tidak selalu mulus berjalan…

Kerikil hingga batu,
pilihannya adalah untuk kita injak dengan rasa sakit atau kita lindungi kaki kita dengan alas kaki…

Atau hujan hingga badai,
pilihannya adalah kita terjang dengan kedinginan atau kita lindungi diri kita dengan jaket dan payung…

Atribut pelindung sudah Allah ciptakan dengan berbagai macam, setiap orang pun punya cara masing – masing untuk melindungi diri sehingga pada saat berjalan ke depan, semua hambatan dapat terlewati dengan lancar.

Maka pada posisinya nanti apabila impian itu telah tercapai,di sana lah saatnya kita harus selalu ingat untuk lebih tegar lagi dalam mempertahankan dan memelihara kebaikannya.

Karena jalanya kita akan selalu ingat bahwa jalan yang telah kita lewati ini tidak mudah..

Saat itulah, saat dimana kita telah jadi juaranya dan kita akan selalu ingat beratnya perjuangan kita untuk mencapainya…


Kita harus menjaga semuanya… agar tetap utuh J




-With Love-
  RIY



Selasa, 15 Oktober 2013


Ya Allah……
Jadikanlah setiap helaan nafas kami sbg bukti cinta kepada’Mu….
Dan pengorbanan kami sebagai bukti kami mendekati’Mu……

Selamat Hari Raya Idul Adha.. 



-With Love-
RIY



Senin, 14 Oktober 2013

Rasa Ini Kutitipkan Padamu Yaa Rabb...



Apabila anugerah itu adalah hal yang membahagiakan

Artinya cinta yang orang bilang itu adalah anugrah dariNya
Semestinya membahagiakan...

Namun ada saatnya 
Ada yang merasa tak bahagia karena cinta
Mungkin tak perlu sebut itu adalah cinta
Tapi hanya rasa...

Rasa yang berbeda
Yang 'lagi-lagi' menggetarkan jiwa
Entahlah..
sebuah pembenaran atau pembelaan agar hati lebih tenang
agar tidak menyebutnya sebagai patah hati apabila cinta itu ternyata tak selamanya indah..

Karena ujiannya
Karena cobaannya

Kadang terfikir apakah mungkin memang belum saatnya?
Namun setiap anugerah diberikanNya tak pandang usia, siapa atau dimana
Rasa yang menjadi titipanNya 
Namun biarkanlah waktu yang menjawab semuanya...



Manusia,

Dengan hatinya
Selalu saja bermain dengan rasa



Yaa Rabb...

Kutitipkan kembali rasa ini padaMu

Agar rasa yang dirasa,
Tak membuat jauh dariMu

Agar rasa yang ada ini,
Tetap terjaga

Agar rasa yang ada,
Tak membuat hati kecewa

Agar rasa ini,
Takkan lagi membuat diri menangis pilu karenanya
Menangis karena menyadari bahwa dirinya masih rapuh ternyata
Masih perlu belajar bagaimana mengelola rasa yang luar biasa ini Engkau titipkan...



Satu hal yang bisa kupastikan adalah,

Aku akan jaga hatiku...
Hingga setiap relungnya hanya mampu terisi oleh satu insan pilihanMu..
Satu nama yang menjadi ketentuanMu untukku



Hingga pada saatnya nanti,

Rasa yang ada ini masih utuh...
Aku akan meyakininya rasa itu sebagai cinta yang Engkau anugerahkan padaku dan padanya
Maka bila nanti Engkau pertemukan kami, 
Kami memohon izinMu Ya Rabb...
Untuk berbagi rasa cinta dan kasih itu 
Jaga hati kami agar rasa cinta kami padaMu tetap utuh
Agar kami tidak lalai padaMu


Sungguh ridhoMu yang utama bagi kami

Untuk menyempurnakan rasa itu menjadi SATU.





-With Love-

  RIY




Jumat, 11 Oktober 2013

Journey and Trust


If I feel that I'm really down,

Just close my eyes and say...

    This is my journey,

Allah SWT put me here...

    It's Allah's plan..

So, I have just to carry on and trust Allah...



-With Love-
      RIY

Rabu, 09 Oktober 2013

Selasa, 08 Oktober 2013

Allah SWT Never Leave And Let Us Down

A bestfriend reminded me of this thing: 

Sometimes Allah SWT takes everything from us, so that we may turn back to Allah...

And sometimes Allah SWT places several people to let you down in your life to teach you not to depend on anyone but Allah...

Allah SWT never leave you and never let you down..

Good Night, Universe...


With Love
RIY
 

Minggu, 06 Oktober 2013

Sahabat itu.... *senyum*


MOCCACIEZ
“Sahabat adalah seseorang yang datang ketika seluruh dunia telah meninggalkanmu”
“Sahabat adalah dia yang tahu tentang kekuranganmu, namun menunjukan kelebihanmu. Sahabat adalah dia yang tahu tentang ketakutanmu, namun ia menunjukan keberanianmu”
“Jangan pernah menanyakan apa yang telah sahabat berikan kepada kita, tapi tanyakanlah apa yang telah kita berikan kepada sahabat kita”
“Memiliki satu orang sahabat sejati akan lebih berarti jika dibandingkan dengan memiliki 1000 orang teman yang mementingkan dirinya sendiri”
“Sahabat bisa diibaratkan sebuah dinding. Terkadang kamu bersandar disana, dan terkadang kamu cukup mengetahui bahwa ia selalu ada disana”
“Sahabat sejati adalah mereka yang tahu tentang kekuranganmu, namun tetap memilih untuk bersamamu meskipun orang lain meninggalkanmu”
“Sahabat sejati akan seperti pelangi, mencerahkan hidupmu ketika kamu telah berhasil melewati badai”
“Sahabat terbaik adalah orang yang sangat kita percaya dan membuat kita tenang bersamanya. Sahabat juga tempat berbagi kelelahan, berbagi kesedihan dan tidak pernah menjual rahasia diri kita”
“Hargai dan peliharalah selalu persahabatan dengan mereka, karena seorang sahabat bisa lebih dekat dibandingkan dengan saudara kita”
“Tidak ada yang lebih indah dari kasih seorang sahabat, sahabat akan menaruh kasih di setiap waktu dan selalu ada dalam setiap kesukaran”
“Sahabat sejati adalah orang yang mencintaimu meskipun telah mengenalmu dengan sebenar-benarnya, baik itu baik dan burukmu”
“Seorang sahabat tidak akan menyembunyikan kesalahan untuk menghindari perselisihan. Justru dengan kasih sayangnya, ia akan memberanikan diri untuk menegur apa adanya”
“Persahabatan sulit untuk dijelaskan dan tidak akan pernah dipelajari di sekolah. Namun, jika seseorang tidak mempelajari makna dari persahabatan, dia tidak akan mempelajari apa-apa”
“Sahabat sejati adalah dia yang tahu apa yang ia miliki ketika bersamamu, bukan dia yang menyadari siapa dirimu setelah ia kehilanganmu”
“Seorang sahabat sejati akan tahu ketika kamu akan menangis dia akan mengatakan hal-hal yang konyol hanya untuk membuatmu tersenyum”
“Meskipun jarak memisahkan, sahabat tidak akan pernah terpisah karena persahabatan tidak akan diukur dengan jarak melainkan dengan hati”
“Sahabat yang baik akan memberikan masa indah dimana tawa akan menjadi kenangan. Sahabat yang baik juga akan mengubah pertemanan menjadi kekeluargaan”
“1000 teman akan datang disaat kamu tertawa, tapi sahabat sejati akan datang disaat kamu berderai air mata”
“Teman akan terkadang bisa saja akan menikam dari belakang, tapi sahabat akan menampar kita dari depan”
“Jauhnya perjalanan dalam sebuah ikatan persahabatan adalah hal terindah yang tidak bisa kita lupakan”
“Senyuman seorang sahabat hanya akan terlihat jika kamu tersenyum dan mendapatkan sebuah kebahagiaan”
“Jika kamu terjatuh, maka sosok seorang sahabatlah yang akan membantumu untuk kembali”

Jumat, 04 Oktober 2013

Kesempurnaan dan Taman Bunga



Cerita sore, di sebuah taman..

Seorang kakek sedang bercakap – cakap dengan cucu lelakinya,

Cucu : "kekek, bagaimana caranya agar kita dapat mendapatkan sesuatu yang sempurna di dalam hidup ini?"

Sang kakek merenung sejenak lalu menjawab pertanyaan cucunya, : “Cucuku sayang, berjalanlah kamu lurus hingga taman bunga ini berujung, lalu petiklah satu. Satu saja bunga yang menurutmu adalah bunga yang paling indah di taman ini dan jangan pernah kamu kembali ke belakang!

Kemudian sang cucu mengikuti apa kata kakeknya, ia berjalan di taman bunga tersebut hingga ke ujung taman, namun sang cucu kembali dengan tangan yang hampa.

Melihat cucunya tidak menggenggam satu bunga pun, sang kakek bertanya :”Mengapa kamu tidak mendapatkan bunga satu pun?”

Cucu : “Sebenarnya tadi aku sudah menemukannya, tapi aku tidak memetiknya, karena aku fikir mungkin di depan, akan ada bunga yang lebih indah. Namun ketika aku sudah sampai ujung, aku baru sadar bahwa yang aku lihat tadi adalah yang terindah dan aku pun tidak bisa kembali ke belakang.”

Kemudian sang kakek tersenyum dan menghela nafas perlahan kemudian berkata : “Wahai cucuku, itulah hidup… semakin kita mencari kesempurnaan, semakin pula kita tak akan pernah menemukannya. Karena sejatinya, kesempurnaan yang hakiki tidak akan pernah ada selain kesempurnaan yang Tuhan miliki, di dunia ini yang ada hanyalah keikhlasan hati kita untuk menerima kekurangan yang ada.”


Little sharing :
Kita tidak akan mendapatkan kesempurnaan, tapi sempurnakanlah apa yang telah ada pada diri kita.
Mengucap syukur di dalam setiap perkara yang kita miliki dan melihat semua yang ada di depan mata adalah keindahan yang Allah anugerahkan terhadap kita untuk kita pelihara dan hargai dengan setulus hati.

Do's :
-         -  Bila sulit untuk mengasihi, jangan membenci
-         -  Bila tidak dapat membuat orang lain tersenyum bahagia, jangan membuatnya bersedih
-         -  Bila merasa berat untuk memuji, jangan menghujat
-         -  Bila tidak bisa menghargai, jangan menghina

Karena pada saat orang selalu berkata, “Idealnya…”, faktanya hanya akan menimbulkan rasa kecewa. Sebenarnya yang terjadi adalah setiap orang harus mencoba berusaha berdamai dengan kekurangan yang ada untuk diisi dengan kelebihan yang dianugerahkan Allah ta’ala terhadapnya.


Happy Friday!
Keep Spirit !




-With Love-


  RIY


Kamis, 03 Oktober 2013

Follow my heart

"...I stare at my reflection in the mirror
Why am I doing this to myself?
Losing my mind on a tiny error
I nearly left the real me on the shelf...

Don't lose who you are in the blur of the stars
Seeing is deceiving, dreaming is believing
It's okay not to be okay
Sometimes it's hard to follow your heart...


Tears don't mean you're losing
Everybody's bruising
Just be true to who you are...

Brushing my hair, do I look perfect?
I forgot what to do to fit the mold, yeah
The more I try the less it's working, yeah, yeah, yeah
'Cause everything inside me screams 'NO'...


Don't lose it all in the blur of the stars
Seeing is deceiving, dreaming is believing
It's okay not to be okay
Sometimes it's hard to follow your heart...

But tears don't mean you're losing
Everybody's bruising

There's nothing wrong with who you are...

Yes, no's, egos, fake shows
Real talk, real life, good luck, good night
With a smile, that's my home...

Don't lose who you are all in the blur of the stars
Seeing is deceiving, dreaming is believing
It's okay not to be okay...

Sometimes it's hard to follow your heart
Tears don't mean you're losing
Everybody's bruising
Just be true to who you are..." Who You Are - Jessie J


The lyric above reminds me to lift our spirit up the awareness that we are a really special that blessed by God with our own add values of ourselves.

Setiap orang punya kelebihan di masing - masing dirinya, meskipun seringkali yang disudutkan oleh orang lain adalah kekurangannya, sehingga timbul rasa tidak percaya pada diri sendiri.

Mengapa seseorang bahagia?
karena setiap orang pantas untuk bahagia.
yang tidak disadari adalah pada saat orang lain hanya bisa menganggap rendah dirinya dan meremehkan kelebihannya, atau bahkan tidak memberi semangat dari kelebihan yang ada itu yang membuat kita bergantung terhadap orang lain, padahal ternyata... 

Jika kita sedikit meluangkan waktu untuk merenung sendiri, mulai membingkai satu demi satu prestasi yang dimiliki, kita akan sadar betapa berharga diri kita.

Saya sadar bahwa saya harus lebih belajar menyayangi diri saya..
menyayangi apa yang telah Allah ta'ala titipkan pada saya...
diri dan jiwa saya yang suatu saat nanti akan diambil kembali olehNya..

Bersyukur dengan apa yang Allah anugerahkan kepada saya, berupa akal dan nurani..
mengambil keputusan dengan mengikuti apa yang hati kecil saya katakan...



-With Love-
  RIY






Rabu, 02 Oktober 2013

a poem

Manusia hanya pengendara di punggung usianya...

Digulung hari demi hari, bulan, dan tahun tanpa terasa...

Nafas kita terus berjalan seiring jalannya waktu,
setia menuntun kita ke pintu kematian...

Satu hari berlalu...
berarti satu hari pula berkurang umur kita...

Umur kita yang tersisa di hari ini sungguh tak ternilai harganya...

Sebab esok hari, belum tentu jadi bagian dari diri kita...


Jangan tertipu dengan usia muda, karena syarat untuk mati tidaklah harus tua...

Jangan terperdaya dengan badan sehat, karena syarat untuk mati tidak pula harus sakit...

Teruslah berfikiran yang baik...
Berkata baik... dan... berbuat baik...

Walau tak banyak orang mengenalimu...
tapi kebaikan dan kebijakan yang kita lakukanlah yang akan menuntun kita
pada kebahagiaan dan akan dikenang oleh mereka yang kita tinggalkan...



#KhalilGibran



With Love 
RIY

Selasa, 01 Oktober 2013

Between Us and Allah ta'ala

Saat memutuskan untuk menikah, yang perlu disadari adalah niat untuk menyempurnakan agama dan hari – hari menuju akad nikah adalah masa kritis bagi pasangan. Dimana masa – masa penantian itu timbul banyak ujian, cobaan dan godaan.

Sudah terlalu banyak orang mengingatkan untuk berhati – hati dan untuk tetap saling menguatkan karena pada masa menjelang pernikahan, pasangan akan memiliki kondisi yang tidak prima baik fisik maupun psikis yang tanpa disadari berdampak pada komunikasi yang terganggu. Dari pertengkaran hingga timbul rasa keragu – raguan akan datang menguji. Yang tak kalah menggoda adalah masalah teknis yang semestinya dapat dipecahkan secara simple menjadi hal yang sukar ditemukan solusinya.

Berawal dari niat baik dan beribadah kepada Allah, semua godaan yang datang adalah bisikan dari setan yang sangat membenci umat Rasulullah Muhammad SAW untuk menghalalkan yang haram dan mereka akan selalu menggoda dengan segala cara upaya untuk menggoyahkan keteguhan hati dan iman. Semakin besar niat untuk menjalankan Sunatullah, semakin kuat ujian yang datang.

Di masa sulit inilah, sabar dan ikhlas serta banyak berdoa adalah jalan keluarnya dan saling menguatkan satu sama lain. Karena berbekal niat menikah karena ingin menyelamatkan satu sama lain untuk menjalani waktu ke waktu di depan. Allah Maha Tahu hati ciptaanNya.  Insya Allah, Allah akan melunakan hati satu sama lain.

 “Yaa Muqallbal quluub, tsabit quulubana a’laa diinika, wa’alaa thaa’atika”
“Wahai Sang Pembolak – balik hati, tetapkanlah kami pada agama Engkau dan pada ketaatan kepadaMu”

Cobaan yang datang adalah ujian bagi setiap pasangan yang akan menikah, apakah mereka sanggup untuk melaluinya dengan baik, karena setelah pernikahan akan datang lagi lebih banyak cobaan.
Ini adalah masa dimana cinta dan komitmen diuji, karena hanya dengan komitmen yang tinggi dan keikhlasan untuk menerima segala kelebihan dan kekurangan pasangannya, serta sama - sama meredam emosi dan ego masing - masing untuk menemukan jalan tengah karena untuk kebaikan bersama tidak akan pernah ada siapa yang menang maupun siapa yang kalah. Maka segala macam ujian akan bisa dihadapi bersama.

Satu yang penting, pernikahan adalah untuk selamanya. Menikah yang diniatkan untuk menyelamatkan diri dan niat menjaga kefitrahan cinta pasangan, maka Allah tidak akan segan untuk melindungi pasangan itu dalam menjalani hidup baru berdua.

Untuk kemantapan hati, keindahan islam memandang bahwa pernikahan akan mengangkat derajat yang lebih tinggi bagi seorang muslim . Untuk mengais banyak pahala dari masing – masing pasangannya. Allah ta’ala pun menjamin segala keberkahan bagi pasangan yang meniatkan pernikahannya untuk mencapai ridhoNya.

 Semoga diberikan kemudahan dan kelancaran untuk setiap pasangan yang akan melangsungkan pernikahan dan selalu berada salam perlindungan Allah SWT.

Amin Yaa Robbal Alamin.




-With Love-
      RIY